Kamu lahir dengan keunikan, salah satunya adalah skin tone atau warna kulit. Skin tone adalah suatu hal yang sangat terlihat di dirimu, tapi kamu sendiri kadang sulit menjelaskannya. Saat menggunakan makeup, penting untukmu mengetahui skin tone agar mendapatkan foundation dan concealer yang tepat. Gak cuma itu, mengetahui skin tone juga akan membantumu memilih warna yang complimentary seperti warna baju, lipstik, rambut, dan masih banyak lagi.
Gak seperti dulu yang menyebut skin tone sebagai “terang”, “sawo matang”, dan “gelap”, kini begitu banyak penamaannya sehingga lebih banyak orang yang bisa menemukan warna kulitnya dengan lebih baik lagi. Mencari tahu warna kulit gak susah kok sebenernya, hanya saja kamu harus mau belajar lebih banyak mengenai warna.
Skin Tone 101
Pertama-tama, kamu harus mengetahui bahwa skin tone terdiri dari dua hal: warna permukaan kulit dan rona kulit (undertone). Pikirkan bagaimana kamu menjelaskan warna permukaan kulitmu ke orang lain, apakah terang, sedang, gelap, dan lain sebagainya. Termudah, kamu bisa membagi jenis warna kulit menjadi:
- Fair/ Putih
Skin tone paling terang, cenderung terlihat seperti putih. Biasanya pemilih kulit fair atau putih ini cenderung mudah terbakar jika terpapar matahari.
- Light/ Terang
Biasanya kulit terang ini terlihat lebih kuning atau keemasan jika dibandingkan dengan pemilik skin tone fair. Sama-sama mudah terbakar, tetapi tidak semudah kulit putih.
- Medium/ Sedang
Kulit medium atau sedang sering disebut sebagai kuning langsat atau sawo matang.
- Dark/ Coklat
Kulit dark atau coklat biasanya terlihat cukup gelap, tetapi belum mencapai warna hitam. Biasanya kulit orang Melanesia memiliki skin tone ini.
- Deep/ Gelap
Kulit yang cenderung sangat gelap mendekati coklat tua ke hitam. Tidak banyak orang Indonesia dengan skin tone ini, karena cenderung dimiliki orang orang suku Afrika.
Setelah mengetahui 5 skin tone ini, perlu diingat juga bahwa ada faktor eksternal yang mempengaruhi skin tone seperti tanning (proses penggelapan warna kulit), aktivitas di bawah matahari, vitiligo, dan masih banyak lagi.
Cara Menentukan Skin Tone
1. Tanyakan Pendapat Orang Lain
Cara termudah menentukan skin tone adalah dengan menanyakan pendapat orang lain mengenai warna kulitmu. Tanyakan pada beberapa orang agar kamu memiliki second opinion.
2. Lihat Warna Rahang
Rahang adalah bagian yang tidak terlalu sering terpapar matahari dan membatasi antara wajah dan leher sehingga cocok sekali untuk menentukan skin tone dari rahang.
3. Minta Tolong Profesional
Kamu bisa mengunjungi toko kecantikan karena di sana ada alat pengecek skin tone atau pun meminta tolong beauty expert untuk mengecek warna kulitmu.
Cara Menentukan Undertone
Tidak kalah penting dari skin tone, undertone atau rona warna kulit juga perlu kamu cari tahu agar tidak membuat warna kulit keseluruhan tidak aneh saat menggunakan makeup. Undertone adalah bagian dari skin tone, karena warna yang muncul di kulit bisa sama-sama terang tetapi di rona kuning dan pink bisa terlihat berbeda. Ada tiga jenis undertone:
- Cool atau rona kulit tampak pink
- Warm atau rona kulit tampak kekuningan atau jingga
- Neutral atau rona kulit seimbang antara pink dan kuning. Pada beberapa kulit gelap, termasuk kulit dengan rona kehijauan.
Berbeda dengan skin tone, menentukan undertone sedikit lebih sulit karena tidak selalu tampak di mata. Berikut ini beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk menentukan undertone-mu.
1. Tes Perhiasan
Coba gunakan anting atau kalung berwarna emas dan perak. Jika kamu merasa lebih cocok menggunakan emas, maka undertone-mu adalah warm. Jika kamu merasa lebih cocok menggunakan perak, maka undertone-mu adalah cool. Namun, jika kamu merasa cocok keduanya atau tidak cocok sama sekali, cobalah perhiasan berwarna rose gold atau tembaga dan lihat bagaimana hasilnya.
2. Tes Nadi
Cara paling mudah menentukan undertone adalah dengan melihat nadi di pergelangan tangan. Pemilik undertone warm akan memiliki nadi berwarna hijau, pemilik undertone cool akan memiliki nadi berwarna biru dan ungu. Namun, jika kamu memiliki nadi berwarna hijau dan biru, selamat kamu berarti neutral!
Jadi, dengan dua tes ini kamu bisa menentukan undertone dan skin tone kamu yang sebenarnya. Jangan lupa untuk rawat kulitmu dengan gizi yang terbaik seperti Realfood Jelly Flawless. Snack rendah kalori dan rendah gula ini bantu nutrisi kulit agar tidak terlihat kusam sehingga kamu bisa nih menentukan skin tone kamu dengan lebih tepat.
Artikel Terkait: