Ada masa-masa tertentu di mana ibu hamil merasa tubuh dalam kondisi yang prima, memiliki kulit sehat, cerah, dan merona. Oleh karena itu, banyak orang yang memuji aura kecantikan ibu hamil karena tampak semakin glowing. Nah, inilah yang disebut dengan pregnancy glow.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ini Dia Manfaat Daun Ubi Jalar untuk Kesehatan Ibu Hamil
Pregnancy glow bukan hanya mitos belaka karena dapat dijelaskan secara ilmiah. Lalu, apa itu pregnancy glow dan bagaimana hal tersebut bisa terjadi secara alamiah? Yuk, simak ulasan mengenai pregnancy glow, berikut ini:
Apa Itu Pregnancy Glow?
Ibu hamil banyak mengalami perubahan pada tubuh. Salah satu perubahan yang biasa terjadi pada kulit adalah pregnancy glow, yaitu kondisi ketika kulit menjadi tampak lebih cerah dan bersinar saat hamil.
Kondisi ini dipercaya dapat terjadi karena adanya peningkatan hormon estrogen dan progesteron pada ibu hamil. Hal ini membuat kulit mengeluarkan minyak lebih banyak dan membuat kulit terkesan mengkilap dan merona.
Namun, ada juga mitos yang mengatakan jika pregnancy glow terjadi karena aura yang dikeluarkan oleh ibu hamil yang terlalu bahagia menanti kelahiran sang buah hati. Kemudian, ada juga yang beranggapan jika jenis kelamin bayi juga menentukan kulit ibu yang akan menjadi lebih glowing.
Baca Juga: Ini Dia Panduan Program Hamil untuk Kamu yang Sedang Berjuang Mendapatkan Momongan
Pregnancy glow dapat terjadi pada waktu yang berbeda-beda pada ibu hamil. Ada ibu hamil yang mengalami pregnancy glow pada awal trimester pertama, namun ada juga yang mengalaminya saat awal trimester kedua.
Bahkan, ada juga ibu hamil yang tidak mengalami pregnancy glow sama sekali. Namun, hal ini wajar terjadi karena kulit ibu hamil akan bereaksi dengan cara yang berbeda saat terjadi fluktuasi hormon.
Apa yang Menyebabkannya Pregnancy Glow?
Terjadinya pregnancy glow berhubungan dengan perubahan fisiologis yang terjadi selama kehamilan. Namun, ada faktor pendukung lainnya yang menyebabkan pregnancy glow pada ibu hamil, yaitu sebagai berikut:
1. Fluktuasi Hormon
Adanya peningkatan hormon yang terjadi selama kehamilan membuat kulit ibu hamil terlihat lebih merona sehingga menimbulkan kesan kulit yang bercahaya. Beberapa hormon seperti estrogen, progestron, dan human chorionic gonadotropin adalah hormon-hormon yang bertanggung jawab terhadap perubahan kondisi kulit ibu hamil.
2. Peningkatan Aliran Darah
Ketika Realfoodfam sedang hamil, aliran darah akan meningkat sekitar 50%. Pasalnya, rahim dan organ-organ vital lainnya membutuhkan lebih banyak darah untuk mendukung pertumbuhan sang buah hati dalam kandungan.
Baca Juga: 10 Manfaat Mangga Muda untuk Ibu Hamil
Dengan meningkatnya volume darah, maka pembuluh darah pun menjadi lebih lebar. Adanya peningkatan aliran dan sirkulasi darah tersebut membuat kulit Realfoodfam menjadi lebih sehat dan glowing saat hamil.
3. Meningkatnya Produksi Minyak di Kulit
Beberapa ibu hamil mengalami lebih banyak produksi minyak dari kelenjar sebumnya akibat fluktuasi hormon. Kemudian, sekres minyak juga bertambah karena volume darah yang meningkat.
Kulit yang tampak berminyak akan memberikan kesan bersinar. Sayangnya, meningkatnya produksi minyak di kulit dapat menyebabkan beberapa efek samping, seperti jerawat yang timbul secara tiba-tiba.
Pregnancy Glow dan Perawatan Kulit
Kulit yang bersinar dan merona saat hamil akan menghilang usai melahirkan. Bahkan, beberapa ibu hamil ada yang berhenti merasakan efek pregnancy glow meskipun masih mengandung.
Baca Juga: 5 Cara Ini Bisa Dilakukan untuk Meningkatkan Kesuburan Wanita Agar Cepat Hamil
Meskipun begitu, ibu hamil tidak perlu sedih karena kulit tetap bisa menawan meskipun telah melewati masa pregnancy glow. Simak beberapa cara merawat kulit selama hamil yang bisa Realfoodfam lakukan:
- Kulit ibu hamil rentan kering sehingga gunakan pelembab secara rutin dan pilihlah yang berbahan kimia lembut, tidak mengandung pewangi, dan berlabel non-comedogenic.
- Biasakan mengoleskan tabir surya setiap hari agar ibu hamil terhindar dari berbagai bahaya sinar UV.
- Untuk mengurangi kadar minyak di wajah dan mencegah timbulnya jerawat pada ibu hamil, gunakan pembersih wajah yang bebas minyak, alkohol, dan pewangi.
Selain menjaga kecantikan kulit agar tetap glowing, ibu hamil juga perlu memperhatikan kesehatannya, yaitu pastikan kebutuhan nutrisi harian terpenuhi. Salah satu cara yang alami namun praktis yaitu dengan mengkonsumsi Realfood Wonder Mom.
Baca Juga: Penyebab Jerawat Saat Hamil dan Cara Mengatasinya
Realfood Wonder Mom adalah program sehat 12 hari dengan formulasi fully concentrated sarang burung walet dan asam folat. Kandungan asam folat berguna untuk membentuk sel darah merah sehingga mencegah anemia pada ibu hamil dan membantu mengurangi resiko cacat lahir pada bayi.
Selain itu, Realfood Wonder Mom juga mengandung asam sialat yang baik untuk perkembangan otak janin. Bagi Realfoodfam yang tertarik untuk mengkonsumsinya, waktu paling baik adalah setelah kehamilan trimester pertama.