Diantara berbagai macam jenis minuman sehat untuk diet, beberapa diantaranya ada yang dapat dibuat sendiri di rumah. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat jenis minuman tersebut juga tidak sulit dicari. Untuk membantu program diet, tidak hanya faktor makanan saja yang penting untuk diperhatikan. Tapi aneka minuman yang sehat dan pas untuk program diet juga perlu Realfoodfam perhatikan.
Bahkan mungkin Realfoodfam semua pastinya mempunyai beberapa jenis bahan yang dimaksud. Berikut 4 Jenis minuman sehat untuk diet yang praktis dan mudah untuk di bua
Jus buah
Siapa dari Realfoodfam semua yang tidak suka dengan jus buah. Ini adalah salah satu minuman sehat untuk diet yang paling umum untuk dibuat dan dikonsumsi. Ada berbagai macam jenis buah yang dapat dibuat jadi minuman jus. Baik itu 1 jenis buah saja atau mix beberapa jenis buah sekaligus.
Sedikit tips untuk para Realfoodfam yang ingin mengkonsumsi jus buah, sebaiknya jangan menambahkan pemanis lainnya, agar rasanya jadi terasa lebih segar. Yang perlu digunakan adalah blender yang tepat, dan pastikan agar buah yang digunakan adalah buah yang masih segar.
Jus buah ini kaya akan kandungan aneka nutrisi, mulai dari serat, protein, dan yang lainnya. Kandungan serat ini baik untuk menjaga sistem pencernaan, juga membuat perut jadi kenyang lebih lama. Ini yang membuat Realfoodfam semua tidak akan lapar dalam jangka waktu yang lama.
Selain itu, kandungan serat juga mampu mengikat berbagai macam kotoran yang ada di sistem pencernaan dan juga beberapa bagian tubuh lainya. Ini yang membuat berat badan Realfoodfam semua turun secara perlahan.
Smoothies buah
Masih tentang buah-buahan, Smoothies buah adalah salah satu jenis minuman untuk diet berikutnya yang dapat Realfoodfam semua konsumsi. Sama seperti jus buah, smoothies buah ini, juga terbuat dari aneka jenis buah, seperti pisang, strawberry, atau yang lainnya.
Minuman yang satu ini kaya akan berbagai macam serat kalori dan yang lainnya. Manfaatnya, selain mampu menurunkan berat badan, juga membuat tubuh jadi lebih sehat. Tidak hanya itu, ini adalah salah satu jenis minuman praktis, yang dapat Realfoodfam konsumsi dimana dan kapan saja.
Jus sayuran
Selain buah-buahan, sayuran juga dapat dikonsumsi dalam bentuk jus. Pastinya akan ada berbagai macam nutrisi yang akan didapat ketika mengkonsumsi jus sayuran tersebut. yang membuat program diet Realfoodfam semua jadi semakin sukses.
Susu kedelai
Yang terakhir adalah susu kedelai. Walaupun minuman jenis ini sudah banyak beredar di pasaran. Sehingga Realfoodfam semua dapat mengkonsumsi minuman ini secara praktis. Namun Realfoodfam semua juga bisa membuatnya sendiri dirumah. Selain lebih segar, juga bahan yang digunakan juga termasuk kedelai pilihan.
Minuman yang satu ini, termasuk minuman yang baik untuk menurunkan berat badan Realfoodfam semua. Walaupun tanpa gula, namun minuman yang satu tetap manis rasanya, dan enak ketika dikonsumsi.
Bisa dibilang, ini adalah salah satu minuman susu alternatif, yang akan membuat tubuh jadi lebih sehat. Susu kedelai juga baik, untuk Realfoodfam semua yang menderita intoleransi laktosa. Di dalamnya juga sudah terkandung vitamin D dan juga kalsium.
Teh hijau
Minuman alami untuk membantu program diet Realfoodfam semua adalah teh hijau. Seperti yang diketahui bersama, minuman ini kaya akan kandungan antioksidan. Yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh Realfoodfam semua. Mengkonsumsi secara rutin, akan membantu mengatasi radikal bebas dari udara, selain itu beberapa kandungan lanya, mampu membantu meluruhkan lemak dalam tubuh, secara perlahan namun pasti.
Baca Juga: 10 Minuman yang Bisa Bikin Kulit Glowing, Mulus dan Tetap Sehat
Sedikit tips tambahan, ketika mengkonsumsi teh hijau, sebaiknya Realfoodfam jangan menambahkan gula. Mengkonsumsi secara rutin tidak hanya membantu menurunkan berat badan saja, namun juga mampu mengurangi beberapa resiko penyakit tertentu, seperti penyakit jantung, ginjal, hipertensi, dan yang lainnya.
Kopi
Tahukah Realfoodfam semua, bahwa ternyata kopi juga termasuk salah satu jenis minuman yang dapat dikonsumsi untuk program diet. Tapi pastikan, Realfoodfam mengkonsumsi dalam batas wajar, dan tidak berlebihan. Berdasarkan penelitian, jumlah konsumsi kopi ideal adalah sekitar 2 hingga 3 cangkir kopi per hari. Yang juga menarik, mengkonsumsi kopi secara rutin, juga menurunkan resiko seseorang terkena penyakit diabetes dan juga parkinson.
Baca Juga: Manfaat Mengonsumsi Minuman Diet dengan Bahan Sarang Burung Walet
Demikianlah beberapa minuman alami untuk diet yang dapat Realfoodfam konsumsi secara rutin. Selain menyehatkan, juga aman untuk program diet Realfoodfam semua, karena tidak akan memberikan efek samping negatif, ketika dikonsumsi dalam batas tertentu.
Demikianlah beberapa jenis minuman sehat untuk diet yang pastinya dapat Realfoodfam semua buat sendiri di rumah. Semoga bisa menjadi inspirasi dan dapat menerapkan pola hidup sehat dengan baik.