Efek samping vaksin COVID 19 atau sering disebut Kejadian Ikutan Paska Imunisasi (KIPI) adalah hal yang wajar meskipun banyak ditakuti oleh calon penerima vaksin terutama vaksin COVID 19. Seiring meningkatnya angka penularan COVID 19 terutama omicron, vaksin COVID 19 semakin gencar dilakukan untuk menekan kematian akibat COVID 19. Seyogyanya, efek samping vaksin COVID 19 biasanya ringan hingga sedang, tergantung daya tahan tubuh seseorang dan tentunya jika tidak ada reaksi alergi. Efek samping vaksin yang hanya sementara tersebut menunjukkan bahwa tubuh telah membentuk antibodi.
Nah, ini dia efek samping vaksin COVID 19 yang wajib kamu ketahui sebelum vaksin booster supaya Realfoodfam gak perlu takut lagi divaksin ke-3 atau booster demi terbentuknya herd immunity!
1. CoronaVac atau BioFarma
Vaksin COVID 19 yang satu ini adalah vaksin pertama yang memperoleh izin sebagai vaksin booster untuk dewasa usia 18 tahun ke atas. Vaksin ini akan diberikan bagi mereka yang sudah menerima vaksin CoronaVac di vaksin ke-1 dan ke-2. Efek samping vaksin COVID 19 dari CoronaVac atau BioFarma ini terbilang ringan, yaitu rasa nyeri pada area suntikan. Hal ini bisa kamu atasi dengan kompres air hangat dan minum parasetamol, serta mengistirahatkan tangan dan tubuh setelah vaksinasi.
2. Pfizer
Vaksin yang satu ini mungkin jadi incaran banyak orang karena efekasinya. Vaksin ini bisa diberikan pada mereka yang sudah menerima vaksin Pfizer ke-1 dan ke-2. Pemberian Pfizer dapat meningkatkan nilai titer antibodi netralisasi sebesar 3,29 kali jika dibandingkan dengan 28 hari setelah vaksinasi ke-1 dan ke-2. Namun, efek samping vaksin COVID 19 yang satu ini terbilang lebih banyak daripada CoronaVac, yaitu nyeri otot, demam, nyeri sendi, hingga sakit kepala. Pastikan untuk mengonsumsi parasetamol jika mengalami demam dan sakit kepala. Ada baiknya juga Realfoodfam untuk beristirahat sejenak.
3. AstraZeneca
Vaksin dari Oxford University ini adalah salah satu vaksin primer dan juga booster yang banyak digunakan di Indonesia. Hasilnya sangat bagus lho, meskipun efek samping vaksin COVID 19 yang dirasakan juga cukup berat seperti nyeri otot, kulit kemerahan, gatal, bengkak, kelelahan, sakit kepala, meriang, demam, dan juga mual. Wajib untuk Realfoodfam mengonsumsi parasetamol, makanan sehat, dan istirahat setelah vaksin nih. Jangan lupa untuk menyimpan nomor tenaga kesehatan yang telah ditunjuk, jika efek samping vaksin COVID yang satu ini tidak kunjung hilang atau terasa sangat berat ya. Oh iya, vaksin booster AstraZeneca hanya bisa diberikan pada mereka yang sudah vaksin AstraZeneca ke-1 dan ke-2 ya.
4. Moderna
Vaksin yang satu ini disebut-sebut sebagai vaksin COVID favorit nih. Selain bisa digunakan sebagai booster dari vaksin primer Pfizer, AstraZeneca, Janssen, dan Moderna sendiri, antibodi yang dihasilkan dari booster Moderna adalah yang terbaik lho. Bisa mencapai 32 kali, hebat banget deh! Namun, bukan tanpa efek samping lho. Moderna tetap memiliki efek samping vaksin COVID seperti lemas, sakit kepala, menggigil, demam, dan mual. Tenang aja, kalau kamu mengalami kejadian ini artinya vaksin sedang bekerja di tubuhmu!
5. Zifivax
Sudah pernah dengar vaksin Zifivax? Vaksin yang satu ini akan diberikan pada penerima vaksin primer Sinovac dan Sinopharm yang mampu meningkatkan titer antibodi netralisasi lebih dari 30x lho! Selain itu, Zifivax adalah vaksin yang tidak memiliki efek samping vaksin COVID pada penerimanya, meskipun ada biasanya sangat ringan seperti sakit kepala dan nyeri otot saja. Rendahnya efek samping ini membuat vaksin ini bisa jadi pilihan untuk lansia dan komorbid.
Tidak hanya vaksin booster, Realfoodfam juga ada baiknya menjaga imun tubuh dan menjaga protokol kesehatan agar efek samping vaksin COVID 19 tidak terlalu berat. Konsumsi makanan dan minuman yang menambah imun tubuh seperti Realfood Royal Wellness yang mengandung fully-concentrated sarang burung walet. Sarang burung walet sendiri kaya akan asam amino penting untuk tubuh dan Epidermal Growth Factor, serta antioksidan yang membantu mencegah peradangan dalam tubuh. Selain itu, Realfood Royal Wellness juga menjaga kesehatan paru-paru, meredakan batuk, menjaga kesehatan jantung, pembuluh darah, dan tulang. Jadi pas banget nih untuk rutin konsumsi Realfood Royal Wellness setiap bulannya sebagai immune booster! Semoga artikel ini membantu dan jangan takut dengan efek samping vaksin COVID 19 ya!
Artikel Terkait Lainnya: