Cara memasak sarang burung walet memang melalui beberapa tahapan, namun sepadan dengan khasiat sarang burung walet bagi kesehatan. Makanya banyak orang yang mencarinya untuk dikonsumsi. Selain bermanfaat bagi kesehatan, manfaat sarang burung walet juga memiliki rasa yang manis dan baik dikonsumsi harian sebagai makanan bergizi tinggi.
Sebelum memulai mengolah sarang burung walet, tahukah Realfoodfam jika sarang burung walet terbuat dari air liur burung walet? Meski terdengar kurang mengenakan, namun kandungan sarang burung walet di dalamnya sangat berguna bagi tubuh, seperti kolagen dan asam amino. Nah, agar kandungan zat yang terdapat pada sarangnya tidak hilang, Realfoodfam perlu memahami bagaimana cara memasaknya dengan benar.
Yuk, simak cara memasak sarang burung walet dengan mudah berikut ini!
Membersihkan Sarangnya Terlebih Dulu
Untuk menghasilkan olahan sarang burung walet yang lezat, dibutuhkan cara memasak yang tepat pula. Sebelum dimasak, sarang burung walet harus dibersihkan terlebih dahulu. Hal Ini dilakukan untuk menghilangkan kotoran yang masih tertinggal di dalamnya. Langkah awal adalah dengan memasukan sarang tersebut ke dalam mangkuk.
Selanjutnya, tuang air bersih ke dalam mangkuk hingga merendam seluruh permukaan sarang burung walet yang ada. Cara Ini dilakukan agar sarang burung walet dapat menyerap air tersebut. Untuk memastikannya benar-benar bersih, air yang digunakan untuk merendam walet bisa diganti satu hingga dua kali, kemudian lakukan proses ini secara berulang sebanyak 3-4 kali. Setelah direndam air, tunggu kurang lebih tiga hingga delapan jam agar bentuk sarang semakin melebar dan teksturnya berubah menjadi lebih lembut.
Dalam proses pembersihannya, terkadang Realfoodfam menemui sedikit bulu-bulu halus ataupun serpihan kotoran yang masih menempel. Untuk menjaga kualitas kebersihannya, disarankan untuk mengambil sisa kotoran tersebut dengan gunting kecil, pinset ataupun benda lainnya yang bisa menjangkau seluruh permukaan sarang tanpa merusaknya. sangat Diperlukan keterampilan dan kehati-hatian agar sarang walet tidak robek ataupun terbelah karena kesalahan yang tidak sengaja dilakukan.
Cara Memasak Sarang Burung Walet yang Tepat
Cara memasak sarang burung walet yang tepat diperlukan untuk memperoleh sarang burung walet yang lezat dan bergizi. Disarankan untuk tidak memasaknya secara tradisional dengan membakarnya di atas api secara langsung. Hal tersebut akan membuat khasiat sarang burung walet menurun jika dipanaskan lebih dari 80 derajat celcius.
Baca juga: 6 Langkah Awal Meningkatkan Kekebalan Tubuh di Zaman Modern
Pada umumnya, sarang burung walet akan diletakan di dalam mangkuk sebelum diletakan di dalam panci berisi air. Teknik ini disebut sebagai double boiling. Selain dengan merebus, cara memasak sarang burung walet juga dapat dilakukan dengan metode pengukusan. Untuk aneka kreasi lainnya, bisa ditambahkan sesuai selera. Namun, pastikan bahwa resep sarang burung walet yang digunakan sesuai dan tidak menghilangkan manfaat dari sarang walet.
Sarang burung walet bisa disajikan sebagai sup atau es sesuai dengan selera. Apabila Realfoodfam ingin mengolah sarang burung walet sebagai sup, hal-hal yang harus diperhatikan yakni bahan-bahan yang tepat dan cara pemasakan. Bahan-bahan pembuatan sup burung walet, diantaranya:
- Sarang burung walet sebagai bahan utama
- Air bersih satu mangkuk
- Gula batu atau dapat juga diganti dengan madu mentah organik
Sebagai tambahan, Realfoodfam juga bisa memasukan kurma merah, ginseng korea, dan lengkeng kering. Setelah bahan-bahan terkumpul, langkah selanjutnya adalah memasak sup sarang burung walet.
- Langkah pertama, yakni menaruh sarang burung walet ke dalam mangkuk.
- Selanjutnya, tuang air ke dalam mangkuk yang telah terisi hingga penuh. Realfoodfam juga bisa menambahkan bahan tambahan lain seperti kurma merah atau ginseng korea
- Nyalakan kompor dan tunggu agar air di dalam panci mendidih selama kurang lebih 15 menit.
- Setelah mendidih, campurkan gula batu ke dalam sup. Menikmati sup sarang walet selagi masih hangat adalah dapat membuat tubuh kembali bugar.
Apabila Realfoodfam lebih menyukai makanan atau minuman segar, sup burung walet yang tadi dimasak dapat diubah menjadi minuman. Caranya sangat mudah, setelah setelah selesai dimasak, segera tuang ke dalam botol minuman, lalu letakan di dalam kulkas.
Baca juga: Menerapkan Tips Pola Hidup Sehat Dapat Dimulai dengan Cara-Cara Berikut Ini
Selain cara memasak, waktu memakan sarang burung walet juga harus diperhatikan. Karena sarang burung walet termasuk tonik, maka cara terbaik untuk mengonsumsinya adalah saat perut belum terisi. Saat terbaik konsumsi sarang burung walet ialah sebelum Realfoodfam memakan apapun supaya penyerapan nutrisi oleh tubuh bisa dilakukan dengan lebih baik.
Untuk konsumsi sarang burung walet yang lebih praktis setiap hari, Realfood menghadirkan sarang burung walet yang telah diekstrak dengan teknologi modern dan dikemas dalam Bird Nest Daily Drink. Keunggulan minuman sarang walet yang dikonsumsi secara rutin ialah membantu upaya memenuhi kebutuhan nutrisi harian tubuh, menjaga sistem imun, merawat kulit, dan berbagai manfaat lainnya. Sarang burung walet Realfood Bird’s Nest Daily Drink ideal dijadikan sebagai alternatif lebih sehat yang menggantikan minuman ringan yang biasa dikonsumsi setiap hari.
Yuk, mulai jalani gaya hidup yang sehat bersama dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan orang-orang sekitar, Realfoodfam!