Realfoodfam, tahukah kamu bahwa berpuasa selama 30 hari ini memberikan manfaat baik bagi tubuh yaitu regenerasi sel. Namun, hal ini bisa terwujud dengan pola makan sehat saat puasa. Oleh karena itu, penting untuk kamu mengetahui seperti apa sih pola makan yang sebaiknya dianjurkan dan dijalani saat berpuasa. Cek di sini!
1. Prioritaskan Protein
Ubah pola makan sehat saat puasa dengan lebih banyak mengonsumsi protein nabati dan hewani karena protein memiliki manfaat untuk meningkatkan otot dan metabolisme otot, meningkatkan pembakaran kalori, meningkatkan hormon kenyang, membantu menjaga keseimbangan kenaikan gula darah sehingga mengurangi rasa lapar dan ingin nyemil. Gak melulu harus daging sapi, kamu bisa kombinasikan daging ayam atau daging ikan beserta protein nabati seperti tahu, tempe, dan kacang-kacangan seperti kacang arab dan edamame.
2. Tingkatkan Konsumsi Serat
Sayuran dan buah-buahan memiliki peran penting dalam pola makan sehat saat puasa. Kaya akan serat, vitamin, dan mineral, cobalah untuk lebih banyak mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Kamu juga bisa menambahkan acar, kimchi, chia seed atau Realfood Cleanse Appletox untuk menambahkan serat dalam sahur dan buka puasamu lho!
3. Hindari Makanan Tinggi Lemak
Tahu gak Realfoodfam, makanan tinggi lemak itu sebenarnya sangat sulit dicerna tubuh lho. Pankreas harus menghasilkan enzim lipase untuk memecah lemak sehingga sangat besar kemungkinan kamu akan mengalami masalah pencernaan jika mengonsumsi makanan tinggi lemak seperti santan dan gorengan. Hmmm… memang enaknya berbuka pakai gorengan panas ya! Selain itu, konsumsi lemak berlebih juga bisa meningkatkan kadar kolesterol, penumpukan cadangan lemak yang berakibat buruk untuk kesehatan hatimu lho.
4. Kurangi Makanan Tinggi Gula
Sama seperti makanan tinggi lemak, makanan tinggi gula juga bisa mengacaukan pola makanan sehat saat puasa. Memang lebih enak berbuka dengan sirup atau boba, tapi hal itu bisa menyebabkan kenaikan gula yang sangat tinggi dalam waktu yang cepat. Ada baiknya kamu kembali ke anjuran Rasulullah untuk berbuka dengan kurma dan air putih. Tidak perlu terlalu banyak, cukup 3 butir untuk membatalkan puasamu. Kamu juga bisa mengonsumsi kurma sebagai dessert saat sahur lho, tapi batasi hanya 1-2 butir ya!
5. Pilih Makanan yang Rendah Garam
Makanan yang mengandung tinggi garam seperti kerupuk, mie instan, dan daging olahan dapat membuat kamu merasa cepat haus dan mengalami dehidrasi. Selain itu makanan tinggi garam juga dapat mengganggu pola makan sehat saat puasa karena bisa menaikkan tekanan darahmu lho. Yuk, biasakan kurangi garam dan minum lebih banyak air putih.
6. Mengunyah dengan Perlahan
Saat berbuka puasa, hindarilah makan terlalu cepat dan berlebihan. Awali dengan kurma dan air, berikan jeda 30 menit. Kunyahlah makanan dengan perlahan untuk membantu proses pemecahan makanan lebih baik dengan saliva dan tentunya membantu tubuh menyesuaikan diri dengan makanan yang dikonsumsi.
7. Berikan Jeda Waktu Makan
Pola makan sehat saat puasa juga termasuk dengan jeda waktu makan. Hindari makan setiap jam setelah berbuka. Makan secukupnya, tidak perlu berlebihan. Ditambah berikan jeda 2-3 jam dari waktu terakhir makan dengan waktu tidur.
8. Hindari Makanan Berat Saat Sahur
Makanan berat yang dimaksud adalah makanan yang sulit dicerna seperti daging berlemak, berbumbu tajam, dan menggunakan cabai banyak untuk meningkatkan nafsu makan.
9. Hindari Tidur Setelah Sahur
Siapa yang suka tidur setelah sahur? Nah, ini bisa meningkatkan tekanan di dalam lambung meningkat sehingga kamu merasa mual dan ingin muntah. Yuk, berikan jeda 2–3 jam setelah sahur untuk tidur. Kamu bisa melakukan hal lain seperti meditasi, bebersih rumah, atau belajar lho!
10. Tetap Berolah raga
Tentu saja! Kamu tetap bisa berolah raga saat berpuasa sekalipun, tentunya dengan penurunan intensitas ya! Lakukan jalan kaki selama 30 menit atau angkat beban agar massa ototmu tetap terjaga.
Dengan mengikuti tips di atas, kamu dapat menjaga pola makan sehat saat puasa dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selamat berpuasa!
Baca Juga: